Kamis, 25 Februari 2021

Bukan Sayur Biasa

Ibu-ibu pastinya selalu punya ide dalam menyusun menu harian untuk keluarganya. Bukan hanya sekedar menyusun menu, tapi juga memperhatikan kesukaan dan kebutuhan keluarganya. Yang pasti juga sesuai dengan isi kantongnya hehe ...

Menu beragam tidaklah selalu mahal dan mewah, utamanya sayur. Sangatlah mudah mendapatkan berbagai macam sayuran di negara kita. Padu padannya sangat banyak, yang semuanya berpotensi meningkatkan nafsu makan kita. Tinggal sesuaikan dengan selera. Mau ditumis atau berkuah, bening atau bersantan, disajikan sebagai sayur atau lalapan. Semua mempunyai cita rasa yang unik dan bisa membuat kita ketagihan. Bahkan satu jenis sayuran dapat kita olah menjadi beberapa jenis masakan, contohnya kacang panjang. Selain dikenal sebagai bahan dasar untuk membuat sayur asem, kacang panjang juga bisa diolah menjadi sayur lodeh, pecel, urap-urap atau sebagai sayur pelengkap rujak dan gado-gado.

Tetapi keluargaku lebih suka jika dipadu dengan sambel. Hampir bisa dipastikan mereka akan nambah setiap kali menu ini hadir di meja makan. Seperti pagi ini, seporsi sambel kacang panjang habis dimakan Pak Suami untuk sarapan. Ahaaai ... suka sekali melihatnya menyantap hidangan sarapan dengan lahap.

Dibalik tampilannya yang sederhana, kacang panjang bukanlah sayuran biasa. Seperti yang telah disebutkan dalam berbagai artikel kesehatan, kacang panjang merupakan sumber protein yang baik, dan mengandung vitamin A, thiamin, riboflavin(vitamin B2), besi, fosfor, kalium, vitamin C, folat magnesium dan mangan. Kandungan nutrisi dalam 100 gr kacang panjang yang dikukus mempunyai nilai gizi 47 kalori, 50 gram lemak total, 0 gram kolesterol, 8 gram karbohidrat total atau 2% dari nilai harian yang dibutuhkan, 3 gram protein atau 5% dari nilai harian yang dibutuhkan, serta 4mg natrium atau 0% dari nilai harian yang dibutuhkan. Dan banyak juga artikel yang mengulas manfaat kacang panjang bagi kesehatan. Misalnya untuk menurunkan kadar gula darah, meredakan nyeri, menjaga kesehatan jantung, mencegah kanker, menambah darah, meningkatkan stamina dan lain sebagainya.


Terlepas dari itu semua, yang jelas mengonsumsi kacang panjang bisa melengkapi kebutuhan gizi harian anda. Murah, meriah, dan menyehatkan.


Salam sehat.


#Berani kepo dalam kebaikan itu luar biasa

30 komentar:

  1. Sayur sederhana yang mempunyai banyak manfaat

    BalasHapus
  2. Berbagai macam sayuran sangat banyak di dapat,tergantung kita mau masak apa..kacang panjang banyak mengandung serat yang bermanfaat serta Menggugah selera..

    BalasHapus
  3. Sajian lengkap membahasa menu kacang panjang. Masakan sederhana kaya akan manfaat. Terima kasih telah berbagi.

    BalasHapus
  4. Mudah didapat dan banyak manfaat ya, terimakasih ibu

    BalasHapus
  5. luar biasa kacang panjang...
    tapi pada sebagian orang menghindarinya, katanya asam urat tinggi...

    BalasHapus
  6. Ya Bu ... tapi sebetulnya bukan salah kacang panjang juga ya wkwkwk...

    BalasHapus
  7. Nah kalo Ambu suka bange karedok kacang panjang campur leunca..

    BalasHapus
    Balasan
    1. sering dengar leunca tapi nggak tahu yang mana Ambu
      maklumlah kavlingannya di Jawa bagian timur hehe ...

      Hapus
  8. Tulisannya sudah bagus, keren, informatif. Blognya tata letaknya keren, ajari kami ya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terima kasih atas apresiasinya Bund
      Tapi kalau soal blog masih yang paling dasar Bund...belum sempat ngoprek lagi

      Hapus
  9. Sayuran sederhana, mudah didapat, murah dan bergizi.

    BalasHapus
  10. Tambah ilmu mengenai kacang panjang. Trima kasih sudah berbagi.

    BalasHapus
  11. Tersimpan nilai istimewa dari hal yang terlihat sederhana saja. Oleh karenanya jangan sampai kita menyepelekan kesederhanaan.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Setuju sekali
      "Don't judge a book by its cover"

      Hapus
  12. Kacang panjang ternyata memiliki sederet kandungan mineral dan vitamin yang jika dituliskan akan panjang, sepanjang namanya, kacang panjang. Direbus apa mentahan itu yang difoto?

    BalasHapus
    Balasan
    1. mentahan Pak D...biasanya keluarga suka kalo diulek sama sambel terasi, mestinya motongnya lebih pendek lagi itu.
      Berhubung Pak suami yang bikin jsdi suka-suka dia aja hehehe

      Hapus
  13. Lewat sayuran terlahir kata-kata indah

    BalasHapus
  14. 3M = Murah, meriah, dan menyehatkan.

    BalasHapus
  15. Lancang panjang dimasak apapun tetap enak,lebih enak lagi dari gambar sayuran menjadi rangkaian kata yang indah.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ya Bu...diolah apa aja enak
      Seenak mengolah kata-kata

      Hapus
  16. Suka bacanya, nikmat menunya ngiler jadinya...

    BalasHapus

Media Sebagai Sarana

Dokpri. Ilustrasi Media Ada banyak pengertian tentang media.  Media dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia dapat berarti alat; alat (sarana) kom...